DENPASAR – BUSERJATIM.COM. Pos Pengamanan dan Monitoring Ops Ketupat Agung 2023 di Simpang Uma Anyar Desa Ubung Kaja Kecamatan Denpasar Utara, ditengah – tengah melaksanakan tugas pokok pengamanan dan monitoring serta pelayanan Lebaran Tahun 2023, tak lupa berbagi sesama Takjil Buka Puasa untuk masyarakat dan pengguna jalan, Selasa (18/04) sore.
Kegiatan Berbagi Takjil Buka Puasa saat bertugas di Pos Pengamanan dan Monitoring Ops Ketupat Agung 2023, dilakukan Anggota Pos Pam yang terdiri dari Anggota Instansi Terkait dan Anggota Polsek Denpasar Utara tersebut, berbagi Takjil Buka Puasa meskipun saat sedang tugas sekalipun.
Kepedulian itu harus tetap ada dan tumbuh, dalam diri setiap Anggota Polri, kata Iptu Carlos ketika ditanya wartawan perihal berbagi Takjil.
Dalam kesempatan tersebut, Anggota Pos Pengamanan dan Monitoring Ops Ketupat Agung 2023 di Simpang Uma Anyar dipimpin Ipda I Made Sidamana, S.H., membagikan seratus paket takjil buka puasa, para masyarakat sekitar dan pengguna jalan antusias dalam menyambut kegiatan tersebut, terlihat dengan ramainya mereka berhenti sebentar, untuk mengambil takjil yang dibagikan dengan tetap memperhatikan kelancaran arus lalu lintas
Tak lupa, Ipda I Made Sidamana, S.H. dan Anggota, mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi seluruh umat muslim yang menjalankannya, serta tetap tertib lalu lintas.
Kapolsek Denpasar Utara, mengatakan bahwa pentingnya peduli dan berbagi, dalam berkehidupan bermasyarakat . Sikap dan Sifat Peduli harus ditanamkann dan ditumbuhkan, tambah Iptu Carlos kepada awak media. (6IK/02) ( Harun / Red )