Control Kehadiran Personil tercapai Kinerja Maksimal, Wakapolres Tabanan Pimpin Apel Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 Tahapan Kampanye

TABANAN, BUSERJATIM. COM–

Sabtu 23 Desember 2023

Polda Bali-Polres Tabanan-Humas Polres Tabanan , Pada hari Sabtu, tanggal 23 Desember 2023 mulai pukul 08.00 wita s/d 08.25 wita, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Tabanan berlangsung giat Apel OMB yang dipimpin oleh Wakapolres Tabanan Kompol I Gede Made Surya Atmaja Putra, S.Sos, M.H., Hadir dalam giat tersebut antara lain, Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Nyoman Sukadana, S.H., M.H., Pejabat Operasi,Kasatgas-Kasubsatgas ,Seluruh Personil Polres Tabanan yang tersprin Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 Tahapan Kampanye.

Amanat Pimpinan Apel Wakapolres Tabanan Kompol I Gede Made Surya Atmaja Putra, S.Sos., M.H pada intinya menyampaikan Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-nya, pada hari ini kita masih diberikan kesehatan serta kekuatan, untuk dapat melaksanakan “Apel Operasi Mantap Brata 2023-2024” dalam rangka Pengamanan Tahap Kampanye Pemilu Tahun 2023-2024, intrupsi Wakapolres Menindaklanjuti petunjuk dari Bapak Kapolres Tabanan dimana agar kita betul-betul mengecek kehadiran pers yg hadir, seperti yg diketahui bahwa ada dua Ops yg kita laksanakan yaitu OMB dan Ops lilin dimana OMB telah melaksnakan tugas yg maksimal namun demikian agar Provos tetap laksanakan pengecekan dan pengawasan mengingat anggaran yg diterima cukup besar sehingga Ops lilin dan OMB agar betul-betul melaksanakan tugas tidak ada yg makan tulang kawan, terkait dengan Ops lilin agar Padal di masing-masing Pos tetap mengecek betul kelahiran personil serta laksanakan tugas di Pos sesuai dengan SOP.

Berkaitan dengan isue-isue yg berkembang secara internasional jangan pernah rekan-rekan underestimated dengan situasi dimana perang Israel dan Palestina akan sangat berdampak terhadap perkembangan situasi untuk itu agar pers yg melaksanakan pengamanan di gereja agar cek betul orang dan barang bawaanya guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yg tidak diinginkan, Rekan-rekan yg berjaga dipos agar tetap 2 orang saling menjaga dan saling mengingatkan serta diiringi dengan doa.Ucap Wakapolres

Pukul 08.25 Wita kegiatan Apel Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 Tahapan Kampanye selesai ,Selain itu juga diingatkan kembali kepada seluruh personil Polres Tabanan disamping melaksanakan kegiatan Operasi agar Selalu Menjaga Kesehatan Jasmani & Rohani untuk Menunjang tugas tugas lainnya tetap berjalan dengan lancar.

( Humas Polres Tabanan )

( priyono/red )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *