Danramil 1705/Cikijing Menghadiri Tablig Akbar Memperingati Isra Mi’raj Di Desa Cidulang

Majalengka || Danramil 1705/Cikijing Kapten Inf Nana Rusmana menghadiri tablig akbar dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2025 Masehi serta menyambut datangnya bulan suci Ramadhan.

Acara tablig akbar memperingati Isra Mi’raj serta menyambut datangnya bulan suci Ramadhan berlangsung di Desa Cidulang, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, Sabtu (8/2/2025).

 

Turut hadir dalam acara tersebut Danramil 1705/Cikijing, Camat Cikijing, Kapolsek Cikijing, Kades Cidulang, Ketua Karang Taruna Cidulang dan masyarakat setempat.

 

Saat dikonfirmasi usai mengikuti acara, Danramil 1705/Cikijing Kapten Inf Nana Rusmana mengatakan, peringatan Isra Mi’raj bukan hanya sebagai bentuk perayaan, tetapi juga sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

 

“Mari kita jadikan momen ini untuk memperkuat silaturahmi dan kebersamaan antara TNI dengan masyarakat maupun seluruh elemen masyarakat dengan masyarakat, untuk membangun semangat juang dalam rangka mewujudkan Indonesia yang aman dan sejahtera,” tambahnya. (Pendim_0617)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *