Kerap Terjadi Gangguan Kamtibmas Polsek Densel Bersama Pecalang Dan Linmas Desa Pemogan Tongkrongi Daerah Taman Pancing

DENPASAR, BUSERJATIM.COM

Minggu, 10 November 2024 Dalam upaya terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Polsek Denpasar Selatan rutin melaksanakan patroli yang biasa disebut ‘blue light patrol’ menyusuri pusat-pusat keramaian maupun daerah-daerah rawan Kamtibmas pada Minggu dini hari.

Kegiatan Blue Light Patrol yang berlangsung hingga dini hari dengan mengerahkan 3 unit kendaraan roda empat dilaksanakan dengan menyusuri daerah kawasan wisata, pusat keramaian serta pemukiman penduduk dipimpin langsung Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Herson Djuanda, S.H.

Karena kerap terjadi gangguan kamtibmas personil bergabung dengan linmas maupun pecalang mengantisipasi kerawanan di wilayah taman pancing Desa Pemogan.

Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Herson Djuanda, S.H. saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan blue light patrol merupakan kegiatan yang dilaksanakan rutin Polsek Denpasar Selatan untuk mengantisipasi kerawanan-kerawanan yang mungkin terjadi khususnya di wilayah Denpasar Selatan.

Kegiatan patroli ini dilakukan hingga dini hari untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan meningkatkan kehadiran polri serta menekan aksi kriminalitas jalanan maupun gangguan kamtibmas, ungkap Kapolsek (ds.33) ( Harun/Red )

Pos terkait