Indramayu – Menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) yang semakin dekat, Polsek Lelea jajaran Polres Indramayu Polda Jabar intensifkan kegiatan patroli untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya. Rabu (29/11/2023)
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Lelea, IPTU Sunaryo, menyatakan bahwa peningkatan kegiatan patroli ini adalah bagian dari upaya antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas dan menjaga kondisi aman jelang pelaksanaan Pemilu.
“Kami selalu berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat menciptakan situasi yang kondusif dan mengurangi potensi gangguan keamanan,” ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.
Patroli ini tidak hanya dilakukan di pusat-pusat keramaian, namun juga mencakup area-area strategis lainnya di wilayah hukum Polsek Lelea.
“Kami fokus pada daerah-daerah yang dianggap rawan, termasuk titik-titik penting yang perlu mendapatkan perhatian khusus. Tujuannya adalah untuk mencegah terjadinya potensi kerawanan dan memberikan keamanan maksimal kepada masyarakat,” tambah IPTU Sunaryo.
Selama patroli, anggota Polsek Lelea juga aktif berinteraksi dengan warga masyarakat, memberikan himbauan kamtibmas, serta mendengarkan aspirasi dan keluhan dari masyarakat setempat. Hal ini sebagai bentuk penguatan sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama.
IPTU Sunaryo juga menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menciptakan keamanan.
“Kami mengajak masyarakat untuk tetap waspada, melaporkan segala hal yang mencurigakan, dan bersinergi dengan kepolisian. Semua pihak perlu bekerja sama agar Pemilu berlangsung dengan aman dan damai,” tegasnya.
Dengan langkah-langkah preventif seperti peningkatan patroli ini, Kapolsek berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif menjelang dan selama pelaksanaan Pemilu. Pungkas IPTU Sunaryo.