Kapolres Majalengka Hadiri Pembukaan MTQ ke-53 dan Majalengka Expo 2023 di Kecamatan Sindangwangi

 

Majalengka,- Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si, turut hadir dalam pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-53 dan Majalengka Expo 2023 yang diselenggarakan di Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka. Selasa (19/9/2023).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 19 hingga 21 September 2023.

MTQ ke-53 ini mengusung tema “Aktualisasi Penanaman Nilai-Nilai Al-Qur’an Dalam Merawat Ukhuwah Persatuan Umat Untuk Melanjutkan Majalengka Raharja.” Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Majalengka, Dr. H. Karna Sobahi, M.MPd, dengan pemukulan bedug dan pengguntingan pita, sekaligus menandai dibukanya Majalengka Expo 2023.

Ratusan qori dan qoriah dari seluruh kabupaten Majalengka turut berpartisipasi dalam kompetisi MTQ ini. Mereka akan bersaing dalam berbagai kategori untuk menunjukkan kemampuan tilawah Al-Qur’an mereka.

Kapolres AKBP Indra Novianto mengapresiasi penyelenggaraan MTQ dan Majalengka Expo yang merupakan ajang prestasi dan kegiatan budaya yang penting bagi masyarakat Majalengka. “Kegiatan seperti ini tidak hanya memperkuat keagamaan dan budaya lokal, tetapi juga mempromosikan persatuan dan harmoni di antara warga Majalengka,” kata Kapolres.

Selain Kapolres Majalengka, acara ini juga dihadiri oleh Sekda Kabupaten Majalengka, unsur Forkopimda Kabupaten Majalengka, pejabat di lingkungan Pemda Majalengka, kepala kantor kementerian, camat se Kabupaten Majalengka, kepala desa, ulama, kiyai, tokoh masyarakat, dan tamu undangan lainnya.

Majalengka Expo 2023 juga merupakan kesempatan bagi pelaku usaha dan industri lokal untuk memamerkan produk-produk unggulan mereka, serta memperluas jaringan bisnis. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi ekonomi lokal dan memperkuat ikatan sosial di antara masyarakat Majalengka.

#polripresisi, #manajemencitra, #polresmajalengka,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *