Pascakebakaran KBM di SMPN 1 Ujungjaya SumedangTidak Terganggu

Dinas Pendidikan (Disdik) memastikan aktivitas belajar mengajar di SMP Negeri 1 Ujungjaya tetap berjalan lancar. Sebelumnya, ruang laboratorium sekolah tersebut dilanda kebakaran, pada Senin 11 September 2023. “Ya memang betul pada hari Senin telah terjadi kebakaran yang melanda SMP Negeri 1 Ujungjaya. Adapun ruangan yang terbakar itu ruang laboratorium IPA,” kata Sekertaris Disdik Eka Ganjar Kurniawan di Rancakalong, Kamis (14/9/2023).

Atas musibah kebakaran itu, Disdik Sumedang akan melakukan revitalisasi untuk bangunan laboratorium tersebut. “Tapi perlu kami sampaikan bahwa akibat kebakaran yang terjadi di SMP Negeri 1 Ujungjaya ini tidak sampai menghambat kegiatan belajar mengajar,” ujar Eka.

Bacaan Lainnya

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Negeri 1 Ujungjaya Uu Ahmad Suhara mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 16.05. Saat ia sedang melatih voli, tiba-tiba api muncul dari belakang ruang laboratorium. “Di dalam ruang laboratorium itu ada 2 ruangan lagi. Nah, api pertama terlihat di ruangan itu. Kami langsung menyelamatkan barang-barang yang bisa diselamatkan. Tapi alhamdulilah tidak ada yang terluka,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *