Denpasar, Buserjatim.com-
Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Densel – Pandemi Covid-19 sampai saat ini belum usai dan belum dinyatakan menjadi endemi, dan bahkan muncul varian baru Covid-19, mencegah penularan atau meningkatnya kembali masyarakat agar tetap disiplin penerapan protokol kesehatan.
Hal tersebut disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Keluaraha Pedungan Aiptu Anak Agung Surya Wibawa saat melaksanakan pendisiplinan protokol kesehatan di Wantilan Pura Dalem Anyar, Banjar Pitik Pedungan, Kamis (2/12/2021) siang.
“Mencegah kembali meningkatnya terpapar virus covid-19 kami selalu berupaya memberikan edukasi, himbauan dan pendisiplinan protokol kesehatan di masyarakat,” kata Aiptu Agung Surya.
Hal yang sama disampaikan oleh Kapolsek Densel AKP I Gede Sudyatmaja, S.H., M.H. saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.
“Bhabinkamtibmas yang di desa harus selalu memberikan edukasi dan pendisiplinan protokol kesehatan utamanya agar memakai masker dengan benar secara kontinu atau berkesinambungan,” tambah AKP Sudyatmaja.
(Hary77/Team)