PONOROGO,BUSERJATIM.COM-Polres Ponorogo menggelar Operasi Balap liar dan berhasil mengamankan 23 kendaraan bermotor tidak sesuai dengan spesifikasi kendaraan, Minggu (03/10) dini hari
Kegiatan OPS Balap liar menjelang berakhirnya OPS Patuh Semeru 2021, petugas menyasar di antaranya Jl. Suromenggolo Ponorogo (jalan Baru), jalan Ir Juanda Ponorogo dan jalan Letjen Suprapto.
Kanit Turjawali Satlantas Polres Ponorogo Ipda Aris Wibowo, S.H menuturkan, digelarnya Operasi Balap liar ini masih dalam rangka OPS Patuh Semeru 2021.
“Dalam OPS balap liar kami berhasil mengamankan 23 barang bukti kendaran yang tidak sesuai dengan spesifikasinya dan semuanya akan kami tindak sesuai dengan undang undang yaitu dengan Surat tilang,” ujarnya
Menurut aris, 23 kendaraan tersebut diduga akan digunakan untuk aksi balap diliar yang sangat membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lain.
“Jadi balap liar ini sangat meresahkan, selain bisa membawakan diri sendiri juga bisa membahayakan orang lain, Jelas Aris
Aris menambahkan, masih maraknya balap liar, Satlantas Polres Ponorogo akan terus menggelar Operasi Balap liar, untuk menciptakan situasi Kamseltibcar Lantas di wilayah Kabupaten Ponorogo agar tetap kondusif.
Sementara itu Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Ayip Rizal menyampikan, akan melakukan penahanan terhadap kendaraan aksi balap liar untuk menjadikan efek jera bagi yang melanggar/pemilik kendaraan.
Selain itu pihaknya akan menghadirkan Orang tua pelaku balap liar dengan menunjukan kelengkapan Surat surat dan mengembalikan kendaraan sesuai spektek usai sidang tilang di Kantor Kejaksaan dengan waktu yang sudah di tentukan di blangko tilang.
“Saya berpesan kepada seluruh warga Ponorogo khususnya bagi pemuda, lakukan hal-hal yang Positif yang bisa membangun Kota Ponorogo ini menjadi kota yang bersih dari kegiatan membahyakan dan kami juga berpesan agar kita semua bersama sama menjaga Ponorogo ini menjadi tertib berlalu lintas” tutup Ayip Rizal.
(Humas/dv)