Madiun – Personel Kodim 0803/Madiun melaksanakan apel antisipasi dalam rangka peringatan May Day atau lebih dikenal dengan Hari Buruh Internasional.
Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi melalui Pasi Intel Kapten Inf Muslikin, saat memimpin pelaksanaan apel di Halaman Makodim Senin (1/5/2023), mengatakan sebagai aparat pemerintah, sudah menjadi tanggung jawab kita untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Menurutnya, apel ini untuk mengantisipasi adanya kegiatan unjuk rasa May Day di wilayah kota dan kabupaten Madiun.
“Kapan pun dibutuhkan kita sudah siap siaga, untuk mengantisipasi adanya unjuk rasa,” kata Kapten Inf Muslikin.
Lebih lanjut pihaknya juga menekankan kepada seluruh jajaran untuk selalu melakukan pemantauan di wilayah dan apabila ada perkembangan situasi di lapangan segera dilaporkan.
“Sebagai aparat teritorial kita harus tau betul setiap perkembangan yang terjadi di wilayah binaan, serta selalu siap kapan saja apabila dibutuhkan,” pungkasnya.